Pages

Subscribe:

Jumat, 08 November 2013

E-mail Penawaran dan Follow Up

Mengirim e-mail penawaran dan melakukan follow up adalah tugas rutin di Tata Warna untuk aku dan teman ku. Kami adalah siswa magang di Tata Warna. Sebenernya mengirim e-mail penawaran itu gimana sih??
Mengirim e-mail penawaran, gak Cuma asal kirim aja, kita mengirim ke e-mail perusahaan-perusahaan untuk menawarkan jasa Tata Warna kepada mereka. Isi e-mailnya pun gak sembarangan, sebelum mengirim, biasanya di awal bulan, kami diberi tugas untuk membuat format e-mail penawaran, tujuan pembuatan format e-mail penawaran ini agar tidak terjadi kesalahan kalimat ketika penawaran dikirim ke e-mail perusahaan-perusahaan yang akan ditawari. Setelah membuat format e-mail penawaran, dan sudah benar tanpa ada kesalahan, biasanya keesokkan harinya e-mail baru siap untuk dikirim. Sebelum mengirim, tentunya kita harus mencari e-mail dulu bukan?? Untuk mencari e-mail sebenarnya tidak terlalu sulit karena ada website pendukungnya yaitu www.indonetwork.co.id , di website itu berisi berbagai macam perusahaan diseluruh Indonesia. Setelah mendapatkan e-mail-email tersebut, biasanya e-mail itu kita coppy di excell sebagai laporan. Jika e-mail sudah didapatkan, kita bisa masuk ke account yahoo kita. Kalau di Tata Warna ini, sebelum kita mulai magang, kita disuruh membuat account yahoo dengan format nama.tatawarna@yahoo.com , seperti punya ku yaitu hezty.tatawarna@yahoo.com , setelah masuk ke account kita, kita bisa melakukan foward message, tapi jangan lupa, hilangkan kalimat yang tidak perlu. Seperti yang terlihat pada gambar dibawah



Kalau follow up sendiri, sebenarnya semacam meminta konfirmasi dari pemilik e-mail, di follow up, kita harus sms orang-orang yang telah kita kirimi e-mail penawaran. Biasanya tugas ini kita lakukan ketika siang hari. Jadi follow up itu hanya mengirim sms kepada pemilik e-mail, cukup mudah bukan?? Jika tidak ada balasan pada hari pertama, biasanya kami mengulangnya pada hari ke 2.

0 komentar:

Posting Komentar