Selain desain company profile, Tata
Warna juga bisa membuat desain
kemeja. Dipostingan sebelumnya sudah saya jelaskan mengenai definisi kemeja. Untuk meninggat-ingat
kembali dan sebelum masuk ke inti artikel, kita bahas dahulu definisi kemeja.
Kemeja dari bahasa Portugis,
camisa, adalah sebuah baju atau pakaian atas, terutama untuk pria. Pakaian ini
menutupi tangan, bahu, dada sampai ke perut. Pada umumnya berkerah dan
berkancing depan, terbuat dr katun, linen, dsb (ada yg berlengan panjang, ada
yg berlengan pendek)
Nama lain dari kemeja adalah, kamisa, yang masih dekat
dengan bentuk aslinya, blus, dari bahasa Perancis, terutama untuk wanita dan
hem dari bahasa Belanda.
Sedangkan fungsi kemeja adalah untuk menutupi tubuh, tetapi juga merangkap
sebagai item yang menampilkan status sosial seseorang, rasa gaya dan
formalitas.
0 komentar:
Posting Komentar